Friday, June 12, 2009

Pengorbanan Kaka

Ada satu hal menarik yang harus kita cermati dibalik kepindahan Kaka ke Real Madrid. Kepindahan Kaka pada dasarnya disebabkan karena krisis keuangan yang tengah melanda Milan saat ini. Harga jual Kaka yang mencapai 913 miliar rupiah akan digunakan manajemen Milan untuk melunasi utang klub tersebut.
Seandainya Kaka adalah pemain yang “mata duitan” ia tentunya sudah menerima pinangan dari Manchester City pertengahan musim lalu yang menawar dengan harga diatas 1 triliun rupiah. Namun Kaka tak bergeming, selain itu Milan sendiri tengah memburu zona liga Champions di Serie A setelah gagal masuk ajang tersebut pada musim sebelumnya. Amatlah tidak elok jika Kaka meninggalkan Milan dipertengahan musim saat rekan-rekan setimnya tengah berjuang demi klub mereka.
Saat musim 2008/2009 berakhir Kaka akhirnya memutuskan untuk pindah ke Real Madrid. Petinggi Milan dan juga Kaka sendiri nampaknya sepakat bahwa hanya dengan uang transfer hasil kepindahannya ke Madrid-lah sebagian utang Milan dapat terbayar. Legenda hidup Milan Paolo Maldini sampai mengatakan bahwa Kaka telah berkorban banyak bagi Milan. Hal ini amat wajar mengingat Milan-lah yang membawa Kaka dari Sao Paolo, Brazil pada tahun 2003 saat ia masih bukan siapa-siapa. Milan pula yang menjadikan Kaka mahabintang seperti saat ini.
Kini saat Milan sekali lagi membutuhkan jasa dari anak emasnya itu, Kaka rela pindah ke Madrid demi meringankan beban Milan. Jadi kepindahan Kaka harus juga dilihat sebagai faktor kecintaan yang amat dalam dari Kaka bagi Milan untuk menyelamatkan klubnya itu dari kebangkrutan.

No comments:

Post a Comment